Home
Pada bulan Maret tahun 2003, IETF memutuskan bahwa pada saat itu merupakan waktu yang tepat untuk memulai kegiatan penghentian operasional jaringan IPv6 eksperimental (6Bone), yang dimulai pada tahun 1996. Termasuk rencana kegiatan penghentian yang menetapkan pada tanggal 6 Juni 2006 tidak akan ada lagi prefiks 6Bone yang digunakan di Internet dalam bentuk apapun.
Lebih jauh kelompok kerja IPv6 di IETF telah memulai proses untuk lebih mendalami spesifikasi inti IPv6 menuju langkah terakhir dalam proses standarisasi. Protokol IETF ditempatkan lebih tinggi pada tingkat standar Internet ketika implementasi dan kesuksesan pengalaman operasional telah didapat secara signifikan. Vendor produk IPv6 sangat diharapkan untuk berpartisipasi dalam proses ini dengan cara mengidentifikasi produk berbasis IPv6 pada situs IPv6-to-Standard.
Kegiatan ini dilakukan sebagai pengakuan usaha semua partisipan 6Bone, komunitas IETF yang membangun IPv6, organisasi lainnya yang terlibat dalam promosi IPv6, dan operator dan pengguna akhir yang telah menjadi pengadopsi awal IPv6. Mereka semua telah menjadi kontributor kunci kesuksesan IPv6. Penyedia layanan dan organisasi lain yang telah menyediakan layanan IPv6 diharapkan untuk mendaftarkan layanan mereka tesebut pada situs hari IPv6 ini.
Pada Juni 2006, pengguna akhir akan dapat terhubung kepada situs web diatas untuk mempelajari berbagai macam isu seperti cara bagaimana menghidupkan IPv6 pada sistem operasi, cara bagaimana mendapatkan konektivitas IPv6, dan cara bagaimana menggunakan layanan yang tersedia.